Julia Perez Ingin Bagikan Dana Sumbangan untuk Penderita Kanker Lain

Jum'at, 14 April 2017 - 20:59 WIB
Julia Perez Ingin Bagikan...
Julia Perez Ingin Bagikan Dana Sumbangan untuk Penderita Kanker Lain
A A A
JAKARTA - Julia Perez saat ini tengah berjuang keras untuk melawan kanker serviks yang dia derita. Di tengah penderitaan itu, sejumlah rekan-rekan Jupe—begitu dia akrab disapa—menggelar sebuah acara penggalangan dana untuk meringankan bebannya.

Mereka adalah Eko Patrio, Ruben Onsu, Vega Darwanti, serta Ayu Ting Ting. Acara ini akan digelar pada 16 April 2017 yang disiarkan oleh salah satu televisi swasta.

Jupe pun menyambut baik niat para rekannya itu. Sebuah pesan pun dia sampaikan melalui sang adik, Nia Anggia.

"Saya ingin menyampaikan pesan dari mbak Jupe, beliau bilang bahwa hasil dari uang tersebut akan dibagikan dengan penderita kanker yang lain," ujar Nia Anggia, yang ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis, 13 April 2017.

Pesan ini sempat membuat mata Eko Patrio berkaca-kaca kan mengungkapkan keharuannya atas isi pesan dari sang sahabat. "Jadi mulia banget si Jupe. Kita di sini mengumpulkan dana untuk Jupe, tapi Jupe sendiri malah ingin memberikan sebagian dananya ke yang lain. Jadi buat saya, Jupe asik banget, care banget, peduli banget. Saya jujur dengar itu saja terharu banget," timpal Eko dengan mata yang berkaca-kaca.

Sebagai bentuk rasa terima kasih, Nia juga sempat mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan yang memiliki inisiatif untuk membantu memberikan bantuan kepada sang kakak. Dia bahkan mengaku terharu dan sama sekali tidak menyangka bahwa banyak orang diluar sana yang sangat mencintai dan berbaik hati kepada kakaknya.

"Sungguh terharu banget, yang dilakuin ini benar- benar Masya Allah, benar-benar luar biasa. Kita enggak nyangka banget kalau ternyata banyak banget yang peduli, banyak yang sayang, banyak yang mau meringankan beban kita ini. Terima kasih banget, Keluarga amat sangat terharu," papar Nia.

Sebelumnya, Jupe dikabarkan sempat menolak digelarnya acara penggalangan dana ini. “Ya Jupe ini enggak mau ngerepotin teman-teman ya. Dia depan kita baik-baik saja, tapi kita semua tahu Jupe ini terpuruk, kita tahu dia benar-benar jatuh," kata Eko.

Kegiatan penggalanggan dana ini dilakukan karena masih banyak orang yang peduli terhadap kesehatan Jupe yang mengidap kanker. "Kami semua yang ada disini merasa empati, merasa sayang kepada Jupe. Untuk itu kami melalui keluarga besarnya ingin melakukan (penggalangan dana), karena banyak teman-teman kita dari belahan nusantara ingin membantu Jupe. Karena kita ingin yang terbaik untuk Jupe, tapi kita juga ingin bantu karena berbulan-bulan di rumah sakit," tutur Eko dalam tayangan Go Spot, Jumat (14/4/2017).
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1577 seconds (0.1#10.140)